Sukses dengan Dzikir, Fikir dan Ikhtiar



Melengkapi apa yang disampaikan oleh Aa Gym, mengenai 3 faktor kunci kesuksesan yaitu Dzikir (hati), Fikir (Otak), dan Ikhtiar (Action), Heppy Trenggono menerangkan beberapa faktor didalamnya. Disampaikan di kesempatan Pengajian Bisnis IIBF (Indonesia Islamic Business Forum) di Semarang Jum’at kemaren.
Yang pertama yaitu Hati, ada 2 hal yang harus ada di dalam hati kita yaitu Iman dan Ikhlas. Iman merupakan hal wajib yang harus dimiliki oleh kita sebagai umat yang beragama. Ada sebuah statemen menarik,"Banyak orang bilang Sukses itu karena 2 hal yaitu Iman dan Strategi, jika ada salah satu harusada yang kita tinggalkan maka tinggalkanlah strategi, maka Anda akan tetap Berhasil".
Selanjutnya Otak ada dua hal yang harus kita lakukan yaitu tentang Positif thinking (Berpikir Positif atau Khusnudzon) dan Critikal Thinking, waktu khusus untuk berpikir. Sediakan waktu khusus untuk diri kita hanya untuk berpikir mengenai kondisi kehidupan atau bisnis kita saat ini. Berpikir bagaimana melakukan bisnis dengan lebih baek, bagaimana caranya melakukan bisnis dengan lebih efektif dan efisien atau berpikir hal lainnya yang positif dan solutif.
Terakhir Action, apapun yang terjadi kita harus tetap melangkah, kita harus tetap berjalan, tetap menghadapi apapun yang terjadi, tentunya dengan ilmu, sehingga kita lebih cepat mencapai tujuan kita. Dengan melakukan ketiga poin diatas maka kita akan lebih mudah dalam menjalani hidup, dalam mensukseskan misi hidup kita yang kalau diringkas hanya ada dua yaitu Menyelesaikan Masalah dan Mencapai Keinginan. Selamat Menghadapi masalah-masalah yang ada dan Mewujudkan Keinginan Anda.

“Bisnis itu Mudah, Menyenangkan dan Menghasilkan”
Muhammad Zaky, Owner Fren’s Juice
FB: http://www.facebook.com/muhammad.zaky
Blog: http://mzaky.blogpsot.com

Ilmu Kelola Uang jadi SUPER KAYA

Hari Jum'at kemaren, meski tidak sempat untuk mengikuti sesi yang disampaikan Bpk Hasan Toha pada acara Pengajian Bisnis IIBF (Indonesia Islamis Business Forum), bersyukur sekali diberi kesempatan untuk mendapat pencerahan dari Bpk Heppy Trenggono, yang disampaikan 'daging' semua. Salah satu materi yang disampaikan yaitu tentang pengelolaan keuangan, mengingatkan saya tentang ilmu serupa untuk kembali disiplin mempaktekkannya.
Pada kesempatan sore tersebut Heppy Trenggono menyampaikan 4 pos atau rekening yang harus anda bagi setiap pendapatan yang Anda terima, berapapun jumlahnya.
Yang pertama yaitu FFA (Financial Freedom Account), sebuah pos yang digunakan untuk investasi atau hari esok ketika kita sudah berusia lanjut, minimal 10%, rekening ini tidak boleh kita pakai atau kita ambil untuk alasan apapun.
yang kedua pos Neccessity (Kebutuhan sehari-hari), termasuk di dalamnya bayar hutang, listrik, air dan kebutuhan harian lainnya, maksimal 60%
Selanjutnya yang ketiga untuk Family sekitar 5-10%, bisa digunakan untuk bersenang-senang bersama keluarga misal piknik bersama dan Terakhir Giving (Sedekah) minimal 10%.
Famili dan Neccessity merupakan sesuatu yang kita nikmati untuk saat sekarang, sedangkan FFA dan Giving untuk kehidupan kita di masa depan. Selain 4 pos diatas, saya menambahkan yaitu pos untuk pendidikan 10%, untuk pengembangan diri kita , semisal membeli buku ikut seminar, pelatihan atau workshop.
Dengan disiplin membagi pendapatan kita berapapun jumlahnya, maka kita akan menuai manfaat yang besar dan akan memberikan kebiasaan baru yang positif. Pada saat beliau mengalami kebangkrutan (mempunyai hutang sampai 62 Milyar), Heppy Trenggono tetap membagi pendapatannya , tetap mencicil hutangnya dan masih mengajak ke luar negeri keluarganya untuk jalan-jalan, karena keluarga tidak ada hubungannya dengan hutang kita. Sedekah pun tetap dikeluarkan.
Ternyata banyak orang kaya di sekitar kita yang sudah mempraktekkan hal ini, meski mereka tidak menyadarinya atau mengenal istilah-istilah diatas.
Selamat mengelola uang Anda dan menjadi SUPER KAYA..!!!

Muhammad Zaky, Owner Fren's Juice
FB : http://www.facebook.com/muhammad.zaky
Blog : http://mzaky.blogspot.com